TRIBUN-VIDEO.COM - Pasar Besar Kota Batu akhirnya mulai dibongkar.
Sebuah alat berat sudah mulai beroperasi membongkar bangunan di Pasar Besar Kota Batu mulai dari Unit 3.
Pembongkaran ini sekaligus menandakan proses pembangunan pasar segera dimulai.
Saat bersamaan, sejumlah pedagang di luar Unit 1 & 2 mengembalikan pintu gulung atau rolling door yang sempat dibawa.
Pasalnya, pintu gulung tersebut menjadi hak pemenang lelang, kecuali pintu gulung yang berada di Unit 1 & 2 yang boleh dibawa pulang oleh pedagang.
Kepala Badan Keuangan dan Aset, M Chori menerangkan bahwa pedagang yang mengembalikan pintu gulung tersebut berasal dari Unit 3, 4 dan 5.
Mereka sebelumnya membawa pintu gulung yang sebenarnya menjadi milik pemenang lelang.
Dipaparkan Chori, sesuai kesepakatan antara Pemkot Batu dengan pedagang, utamanya di Unit 3, 4 dan 5, disaksikan juga oleh anggota DPRD Batu, pengembalian pintu gulung diberi tenggat waktu hingga tanggal 5 Januari 2022.(*)
Ещё видео!