BENGKULU, KOMPAS.TV - Pembukaan segel hasil Rekapitulasi tingkat Kecamatan menandai dimulainya Rapat Pleno Rekapitulasi hasil perhitungan suara pemilu 2024 oleh KPU Kota Bengklu pada jumat pagi.
Rapat Pleno diikuti perwakilan saksi peserta pemilu, Bawaslu, PPK hingga Panwascam Se-Kota Bengkulu.
KPU menyebut, baru dilaksanakannya Rekapitulasi tingkat Kota dikarenakan jumlah TPS di Kota Bengkulu merupakan yang terbanyak dibandingkan dengan wilayah lainnya, yakni mencapai 985 TPS.
Rapat Pleno Rekapitulasi hasil pemilu ini ditargetkan tuntas dalam 3 hari kedepan, dan hasilnya diserahkan ke KPU Provinsi Bengkulu.
Rapat Pleno ini sendiri turut mendapat pengawalan aparat keamanan.
#kpu #rapatpleno #bengkulu
Ещё видео!