TRIBUN-VIDEO.COM - Gempa bermagnitudo 7,4 yang mengguncang dan tsunami di Kota Palu membuat bangunan rusak bahkan hancur.
Gempa dan tsunami itu juga banyak merenggut nyawa warga Kota Palu.
Banyak rumah hancur dan sebagian besar rata dengan tanah.
Hal itu tampak lewat video yang diunggah oleh akun Instagram milik Tim Relawan & Bantuan Kemanusiaan Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Universitas Muslim Indonesia.
Mereka mengunggah video itu, Selasa (2/10/2018).
"Suasana Terkini Kota PALU Sulawesi Tengah, Selasa 2 Oktober 2018 Pukul 14.20 WITA," tulis akun mereka, @ftiumi.
Dalam video tersebut tampak banyak rumah dan bangunan hancur akibat gempa dan tsunami.
Tampak dari pantauan udara video tersebut, rumah-rumah di pesisir pantai rata dengan tanah.
Di video juga tampak relawan sedang mengevakuasi jenazah sudah terbungkus kantong mayat.
di video yang dibagikan akun @ftiumi juga menampilkan kondisi jembatan Ponulele dan Masjid Apung yang terletak di pesisir pantai.
Di video tersebut Jembatan Ponulele tampak roboh dan hancur.
berbeda dengan Jembatan Ponulele, bangunan Masjid Apung Kota Palu masih berdiri kokoh di video tersebut.
Hanya saja Masjid Apung itu sedikit terendam air laut akibat tsunami.
dikutip dari Kompas.com, korban tewas di Palu sudah mencapai 1.234 jiwa.
Meskipun lebih dari seribu korban tewas, pemerintah tidak menetapkan sebagai bencana nasional.
"Berkali kali saya katakan, bencana nasional kalau pemerintah daerah lumpuh tidak bisa berjalan," ujar Wakil Presiden Jusuf Kalla di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Selasa (2/10/2018).
(Tribun-video.com / Teta Dian Wijayanto)
Ещё видео!