insiden kecelakaan terjadi di jalan menuju Rawajitu, areal penanaman tebu PT BNIL (benil), Kecamatan Banjar Margo, Kabupaten Tulang Bawang, Lampung yang terjadi pada Kamis (23 September 2021) pukul 14.00 WIB.
Kecelakaan melibatkan Toyota Innova BE 2694 BE, yang kehilangan kendali dan jatuh dari jalan dan kendaraan terbalik.
Kecelakaan tersebut menewaskan satu orang penumpang, Febri Setiawan (11 tahun), yang tinggal di Jalan Nusantara Lingkungan 3, Kecamatan Labuhan Ratu, Bandar Lampung.
febri meninggal dengan kondisi mengenaskan hingga kepalanya putus.
Menurut laporan Polsek Tulangbawang, mobil Toyota Innova berpenumpang 8 orang dikemudikan oleh Aprizam, warga Bandar Lampung, dari Simpang Penawar hingga Penawartam Tulangbawang.
saat melintasi jalan lurus, menghindari tabrakan dengan kendaraan yang melaju dari arah berlawanan menyebabkan kendaraan kehilangan kendali (out of control) di sisi kiri jalan, lalu terbalik. Saat terjadi kecelakaan, kondisi jalan lurus, mulus, dan tidak ada marka jalan. Kondisi pinggir jalan lebih rendah dari kondisi jalan. #Lampung
Ещё видео!