Tugas Prakerin dari CV. BAROTERA
Melakukan Wawancara Peluang Usaha di sekitar kita. Kali ini saya memilih untuk melakukan wawancara terhadap Pedagang Bakso Lumajang
Oleh: Azel Bariq Fahrezy
Tujuan kegiatan ini untuk menambah wawasan dan pengetahuan kita terhadap peluang Usaha yang ada di sekitar kita.
Banyak diantara kalangan anak muda yang bingung jika disuruh untuk membuka usaha, Padahal diluaran sana banyak sekali usaha yang kita pandang receh ternyata hasilnya besar.
Contohnya adalah usaha Jualan Bakso Lumajang.
Berikut ini adalah hasil wawancara yang saya dapatkan
Jadi penjual Bakso itu setiap hari berangkat berjualan dari pagi sampai malam.
Dalam sehari Mas Rizal ini bisa menjual sekitar 70 bungkus bakso dan setiap bungkus baksonya seharga Rp. 5000. Berarti dalam sehari bisa mendapatkan Omset sebesar Rp. 350.000,-
Jika saya hitung dengan hitungan rumus sederhana, profit bisnis makanan rata² adalah 50℅ dari omset.
Jika dikurangi oleh kebutuhan Gas LPG dan lain-lain sekitar Rp. 50.000,-/Minggu.
Maka Hitungannya:
Omset / Pendapatan Kotor Selama 1 Bulan:
Rp. 350.000 x 30 hari = Rp. 10.500.000
Pengeluaran Bulanan / Biaya Produksi dan Akomodasi:
Rp. 250.000,- / Bulan.
Yang berarti keuntungan Mas Rizal dalam 1 bulan:
(Rp. 10.500.000 x 50%) - Rp. 250.000 = Rp. 5.000.000,-
Kalau kita hitung dalam 30 hari berarti Mas Rizal mendapatkan keuntungan rata-rata sebesar Rp. 5.000.000,- per bulan.
Dari video wawancara sederhana ini semoga bisa menambah wawasan kita dalam dunia perdagangan dan juga dalam melihat peluang usaha yang ada di sekitar kita.
Ternyata jualan yang kita anggap remeh dan biasa saja jika ditekuni hasilnya lumayan. Bayangkan saja jika Mas Rizal sang penjual bakso ini membuka 5 cabang. WOW banget kan hasilnya.
Kerjakan Apa yang Ada dan Dapatkan Hasilnya.
Terimakasih
Dari Saya, Azel Bariq Fahrezy
#PrakerinSMK
#SMKBisa
#PeluangUsaha
#WawancaraBisnis
#BaroteraDigital
#CV.Barotera
#MagangGuruDiIndustri
Ещё видео!