Karangasem, KOMPASTV - Di tengah terus meningkatnya pasien covid 19 di kabupaten karangasem, membuat kepolisian polres karangasem membagian ribuan masker gratis kepada sejumlah pedagang dan pembeli di pasar desa adat ulakan desa ulakan kecamatan manggis. Selain itu petugas juga melakukan sosialisasi tentang bahayanya covid 19 kepada warga yang tidak memakai masker supaya tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan .
Sementara itu salah satu pedagang mengaku dapat masker gratis . Di tengah pandemi covid 19 ini sangat was-was ketemu banyak orang , karena itu berharap agar covid 19 cepat hilang .
Sesuai data dari dinas kesehatan kabupaten karangasem , untuk kasus covid 19 di kabupaten karangasem mengalami peningkatan , sepuluh orang yang tersebar di tujuh desa dan kelurahan. Diantara desa datah satu orang , desa bebandem satu orang , desa tengallingah satu orang , kelurahan subagan dua orang , kelurahan karangasem satu orang , desa duda timur satu orang dan desa ulakan tiga orang , sehingga terkonfirmasi covid 19 sebanyak 1.151 orang , sembuh 1.041 orang , dalam perawatan 57 orang dan meninggal 53 0rang.
#pandemi #covid19 #pembagianmasker
Ещё видео!