Halo masbro kawan-kawan semua, untuk meningkatkan power motor salah satunya langkahnya dengan Porting Polish untuk memperlancar saluran lubang masuk dan buang. tujuannya supaya udara yang masuk ke ruang bakar minim hambatan. ini penting untuk tujuan upgrade mesin.
sedikit rumus ukuran porting sederhana bisa kita gunakan ukuran :
1. untuk korek harian, diameter lubang IN antara 85%-95% dari ukuran Klep IN
2. untuk balap road race, diameter lubang IN antara 95%-100% dari ukuran Klep IN
3. untuk balap drag race, diameter lubang IN antara 100%-110% dari ukuran Klep IN
lubang buang bisa diperbesar sampai 95% dari klep Ex untuk korek harian
untuk road race dan drag bisa sampai 100%-110%
nah head silinder Vixion yang 4 klep. harus kita konversi dulu ke ukuran 1 klep.
caranya dengan rumus :
d = dimater
✓= akar
L = luas
r = jari-jari klep
L = ( π x r² ) x 2
= ( 3,14 x 9,5 x 9,5 ) x 2
= ( 3,14 x 90,25 ) x 2
= ( 283,385 ) x 2
= 566,77 mm²
nah sudah dapat luasnya, sekarang mencari konversi diameter ukuran satu klep :
d =( L ÷ π ) x 2
= √( 566,77 ÷ 3.14 ) x 2
= √( 180,5 ) x2
= 13,43 x 2
= 26,86
dibulatkan 27 mm.
nah jadi dua klep IN Vixion itu sama saja ukurannya dengan satu klep 27mm.
diameter klep IN vixion 19mm.
semoga membantu...!!!
Ещё видео!