BLITAR, KOMPAS.TV - Warga lingkungan Bence, Kabupaten Blitar, kamis pagi dikejutkan dengan penemuan jenazah Elvi Novianti di dalam kamarnya. Elvi ditemukan tewas dengan luka di kepala oleh anak kandungnya sendiri.
Mendapati laporan tersebut Polres Blitar langsung melakukan olah TKP. Hasil penyelidikan sementara diduga korban meninggal dunia akibat benturan benda tumpul di bagian samping kepala.
Penganiayaan berujung kematian itu diduga kuat dilakukan oleh suami korban. Menurut keterangan saksi, korban dan suaminya sering terlibat cekcok soal permasalahan rumah tangga.
Saat polisi tiba di lokasi kejadian, suami korban sendiri tidak ada di tempat dan diduga melarikan diri. Ia baru ditemukan dengan kondisi terluka setelah terjatuh dari tebing sungai.
Sejumlah barang bukti kini telah dibawa oleh Satreskrim Polres Blitar untuk dilakukan penyelidikan. Sedangkan untuk suami korban, saat ini kondisinya kritis usai terjatuh saat melarikan diri dan tengah dirwat di rumah sakit.
#blitar #pembunuhan #suami #istri #satreskrim #beritakediri
Artikel ini bisa dilihat di : [ Ссылка ]
Ещё видео!