Desa atau Nagari Ampiang Parak adalah desa petama di Indonesia yang berhasil menyandingkan pariwisata dengan kegiatan Pengurangan Risiko Bencana (PRB). Hal ini tidak hanya isapan jempol belaka, akan tetapi sudah kami lakukan dan diaplikasikan di desa kami. Bahkan di nagari kami telah lahir Peraturan Nagari Tentang Ekowisata Berbasis PRB termasuk Rencana Induk Pengembangan (RIP) Pariwisata.
Desa/nagari ini memiliki sejumlah keunikan. Unik karena desa wisata ini mengusung konsep Ekowisata (Penyu) Berbasis Pengurangan Risiko Bencana (PRB) yang merujuk pada 20 indikator Desa Tangguh Bencana. Menyandingkan ekowisata dengan PRB masih terbilang langka dan sangat berat untuk dilakukan. Namun Amping Parak bisa menyandingkannya. Salah satu alasan menyandingkan wisata dengan bencana adalah adanya ancaman Megatrust Mentawai yang diprediksi para ahli menghasilkan gempa bermagnitudo 8,9. Oleh sebab itu diperlukan penyatuan wisata dengan upaya Pengurangan Risiko Bencana (PRB).
Kegiatan kepariwisataan di Amping Parak bermula dari kegiatan komunitas Laskar Pemuda Peduli Lingkungan disingkat dengan LPPL yang bergerak di bidang lingkungan hidup. Langkah pertama yang dilakukan adalah upaya penghijauan pantai yang tandus di Amping Parak, kemudian upaya penanaman mangrove di areal pasang surut, penanaman vegetasi pantai ini dilakukan dengan pola tanam mitigasi bencana.
Ayo dukung Desa Wisata Amping Parak menjadi desa wisata terfavorit dari 50 desa Wisata terbaik ADWI 2024.
Caranya gampang banget,
1. Buka channel Youtube @Kemenparekraf , voting mulai 9 sampai 16 November 2024
2. Pilih playlist Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024
3. Nonton videonya sampai selesai, jangan setengah – setengah ya
4. Like video desa pilihan mu, jangan lupa comment dan subscribe juga ya.
Nah udah tau kan caranya, jangan sampai kelewatan waktunya ya. video yang memiliki like terbanyak berkesempatan menjadi pemenang Desa Wisata Terfavorit Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024.
Ayo sama – sama wujudkan desa wisata berkelas dunia untuk Indonesia bangkit!!!
“Desa Wisata Menuju Pariwisata Hijau Berkelas Dunia”
----------------------------------------
Ikuti terus media sosial Kemenparekraf untuk mendapatkan info terkini
Website: [ Ссылка ]
Instagram: [ Ссылка ]
Twitter: [ Ссылка ]
Facebook: [ Ссылка ]
TikTok: [ Ссылка ]
#ADWI2024
#AnugerahdesawisataIndonesia
#Kemenparekraf
#DiIndonesiasaja
#Wisataberkelasdunia
#IndonesiaBangkit
#PesonaIndonesia
#WonderfulIndonesia
Ещё видео!