#eljohnmedia #eljohnnews #eljohntv #eljohnradio #eljohnmagazine #ASMINDO #KemenkopUKM #IFFINA
ASMINDO Optimis Dapat Merebut 1 Persen Pangsa Pasar Furnitur Dunia Pada Tahun Ini
Ketua Umum Asosiasi Industri Permebelan dan Kerajinan Indonesia (ASMINDO) Dedy Rochimat, menyampaikan optimisme terhadap potensi industri mebel Indonesia di pasar global. Menurutnya, meskipun pendapatan industri mebel Indonesia mengalami sedikit penurunan pada tahun 2023, dengan ekspor mencapai sekitar 2,1 miliar US Dollar, ASMINDO tetap yakin dan optimis bahwa Indonesia dapat merebut satu persen dari pangsa pasar mebel dunia pada tahun 2024.
“Industri mobil global menjanjikan peluang yang luar biasa bagi Indonesia, dengan proyeksi permintaan yang mencapai 766 miliar US Dollar pada tahun 2024, berdasarkan statistika 2024,” kata Dedy pada acara Furniture Industry Gathering by IFFINA di Gedung Kementerian Koperasi & UKM, Jakarta, Rabu (22/05/2024).
“ASMINDO yakin bahwa Indonesia dapat merebut satu persen dari pangsa pasar mebel dunia di depannya, yang berarti potensi pendapatan sebesar 7 miliar US Dollar bagi industri mebel Indonesia,” tambahnya
Dalam upaya mencapai target tersebut, ASMINDO terus berupaya mendorong pertumbuhan industri mebel domestik dan mancanegara melalui berbagai program untuk pasar domestik.
“ASMINDO melakukan MOU dengan PT Bina Karya untuk mendukung pembangunan industri kreatif dengan produk-produk dan kerajinan anggota ASMINDO, yang mayoritas adalah UKM. Ini merupakan langkah penting dalam memperkuat UKM kita dan memajukan industri,” jelas Dedy.
Untuk pasar ekspor, ASMINDO terus mendorong peningkatan pasar ekspor melalui berbagai platform seperti IFFINA, KOFURN pada tahun 2023 di Korea, dan IFFINA – Indonesia Meubel & Design Expo 2024.
“Nanti juga ada di bulan Desember, mungkin kita akan berpartisipasi di India yang merupakan pasar yang luar biasa. Kita tahu Afrika memiliki lima puluh empat negara dengan penduduk sekitar 1,8 miliar, mungkin ini nanti yang akan merebut posisi keempat dalam jumlah penduduk di dunia. Indonesia mungkin akan bergeser ke posisi kelima atau keenam,” tambahnya.
Dengan potensi yang besar dan dukungan dari berbagai pihak, ASMINDO percaya bahwa industri mebel Indonesia memiliki peluang yang cerah untuk bersaing dan berkembang di pasar global.
IFFINA 2024 dengan tema “Sustainable by Design” akan memenuhi lahan seluas + 35.000 meter persegi bertempat di ICE (Indonesia Convention Exhibition) BSD, Tangerang. IFFINA 2024 diharapkan akan menjadi showcase bagi para peserta pameran yang melingkupi industri terkait, yaitu furniture, craft, project design, homeware, home fabric, serta decorative & gift. Sampai jumpa di bulan September tahun ini dan jayalah selalu industry mebel dan kerajinan Indonesia!
Tim El John Media Melaporkan
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
El John News menyajikan secara ringan dan lugas berita-berita pilihan seputar Pariwisata, Bisnis, Investasi, Teknologi, dan Hiburan
Ещё видео!