TRIBUN-VIDEO.COM - Bupati Bolaang Mongondow Timur, Sam Sachrul Mamonto menghadiri Sholat Idul Adha 1443 Hijriah dilapangan Bogani Desa Kotabunan, Kecamatan Kotabunan. Minggu (10/7/2022).
Bupati juga didampingi oleh ketua TP PKK Bolaang Mongondow Timur, Ny Seska Ervina Budiman, yang tak lain adalah istrinya. Dan juga kepala - kepala SKPD dilingkup Pemerintahan Kabupaten Bolmong Timur.
Amatan Tribunmanado.co.id, sholat Idul Adha dimulai pukul 07.00 Wita, dan dihadiri oleh jamaah dari enam desa yang ada di Kecamatan Kotabunan, yakni Desa Kotabunan, Kotabunan Selatan, Kotabunan Barat, Bulawan, Bulawan Satu, dan Desa Bulawan Dua.
Bupati Bolaang Mongondow Timur, Sam Sachrul Mamonto, usai sholat Idul Adha mengatakan, kalau makna hari raya Idul Adha, atau hari raya kurban, adalah bagaimana Nabi Ibrahim Alaihissalam, yang diperintahkan Allah Subhanahuwataala, untuk mengorbankan putra/anak kesayanganya, yakni Nabi Ismail Alaihissalam. (*)
Video Editor: Cesar Soekendro
Host: Firda Ananda
Ещё видео!