Pacalan Paninggaran menjadi salah satu destinasi wisata terbaru di kabupaten pekalongan.
Wisata pacalan pekalongan ini terletak di desa paninggaran kecamatan paninggaran kabupaten pekalongan jawa tengah.
Jarak tempuh dari Tugu kajen Pekalongan menuju wisata Pacalan ini kurang lebih 25 KM dengan Waktu Tempuh kurang lebih 45 menit dengan melewati ruas jalan Linggo asri paninggaran.
Untuk memasuki wisata wow pacalan paninggaran ini pengunjung dikenakan tiket masuk untuk dewasa 10.000 dan untuk anak anak 5.000.
Jam operasional wisata pacalan ini buka mulai dari jam 8 pagi sampai jam 10 malam.
Yang menjadi daya Tarik wisatawan untuk berkunjung ke wisata ini adalah Karena lokasinya yang berada di pegunungan jadi view dan pemandangannya sangat bagus. Konsep dari wisata pacalan paninggaran ini, yaitu menawarkan spot selfi dengan pemandangan alam khas pegunungan
Kesejukan udara pegunungan bisa kita rasakan di wisata ini.
Ada beberapa spot selfi yang sangat menarik disini. Ada Taman bunga, Ada kursi love yang cantik dengan latar belakang area persawahan terasering dan juga ayunan.
Wisata pacalan yang berada dipaninggaran pekalongan ini baru buka di penguhujung tahun 2022.
Suasana pedesaan dengan Pemandangan perbukitan di sekitar dan pemandangan area hijaunya persawahan menjadikan pengunjung wisata pacalan ini betah untuk berlama lama.
Tidak hanya sebagai wisata alam saja, di pacalan ini juga bisa dijadikan tempat nongkrong santai bersama teman teman maupun pasangan.
Ada beberapa kaffe di lokasi wisata ini yang menyediakan makanan dan minuman.
Ada bebrapa hal yang perlu diperhatikan untuk berkunjung ke wisata ini.
Yang pertama : pastikan cuaca yang mendukung, artinya sedang tidak hujan. Supaya saat berfoto mendapatkan hasil yang terbaik, Karena wisata ini merupakan wisata outdoor.
Yang kedua :Bila temen temen datang dari pekalongan dan sekitarnya, pastikan kondisi kendaraan benar benar sehat..
Karena rute perjalanan menuju kesini naik turun dan berkelok melewati jalur linggo asri
Wisata pacalan paninggaran ini menambah sederetan wisata yang berada di jawa tengah
untuk lebih serunya jangan lupa tonton videonya yah..
#pacalanpaninggaran#explorewisatapekalongan
Ещё видео!