#tribuntimurcom #tanatoraja #enrekang #perbaikanjalan #longsor
Kemacetan Jalan Trans Sulawesi di Kulinjang Enrekang, di Akibatkan Pengerjaan Jalan
TRIBUN-TIMUR.COM, ENREKANG - Jalan Poros Enrekang - Tana Toraja di Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan, nyaris terputus total akibat longsor, Jumat (16/12/2022).
Tepatnya, berada di Desa Mandatte, Kecamatan Anggeraja, samping Warung Kopi Gapura.
Longsor terjadi sejak sore tadi setelah hujan deras melanda wilayah Kabupaten Enrekang.
Akibatnya, jalan tersebut hanya bisa dilalui oleh satu kendaraan roda empat.
"Sekarang kondisi jalan, sisa satu mobil yang bisa lewat," ujar Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Enrekang," ujar Syamsulbahri saat dikonfirmasi.
Dia mengatakan, pihaknya telah mengkoordinasikan ke Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Sulawesi Selatan untuk melakukan perbaikan.
"Sekarang sementara ditangani langsung oleh Bina Marga Sulsel. Jadi mereka juga sudah memberikan tanda hati-hati untuk para pengendara," katanya.
Sebelumnya, wilayah tersebut sudah dua kali terjadi longsor di tempat yang sama.
Sehingga satu bangunan rumah yang setengah jadi ikut amblas.
"Longsornya mungkin sekitar 15 meter, jadi tanahnya bergerak kembali. Awalnya kan rumah disitu jatuh, nah itu kembali melebar," kata Syamsulbahri.
Dia menambahkan, di daerah tersebut memang rawan terjadi bencana longsor, sebab tanahnya yang masih labil.
"Jalur air memang disitu, cuma warga disana berani membangun rumah," tandasnya.
Tidak ada korban dalam peristiwa longsor, namun rumah yang berada disamping ikut terancam.
Diketahui, jalur itu merupakan akses utama antar penghubung dua kabupaten, yakni Enrekang dan Tana Toraja.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul Akibat Longsor, Jalan Trans Sulawesi Enrekang - Toraja Nyaris Putus Total, [ Ссылка ].
Penulis: Erlan Saputra | Editor: Ari Maryadi
Video Editor : Asriadi
Sumber: Facebook Tribun Timur Berita Online Makassar
Reporter: Erlan Saputra
(TRIBUN-TIMUR.COM)
Ingat SUBSCRIBE, SHARE dan tinggalkan jejak di kolom KOMENTAR.
Nonton konten viral lainnya di Youtube Channel:
Tribun Timur: [ Ссылка ]
Update info terkini via: [ Ссылка ]
Instagram Tribun Timur: [ Ссылка ]
Twitter Tribun Timur: [ Ссылка ]
Facebook Tribun Timur: [ Ссылка ]
YouTube Business Inquiries: 081347061237
Ещё видео!