#kabupatengorontalo
Pemerintah Kabupaten Gorontalo kembali menggelar kegiatan Jumat Berkah yang rutin diadakan di Masjid An-Nafs, Jumat (8/11). Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran pejabat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemkab Gorontalo.
Acara Jumat Berkah dimulai dengan Shalat Jumat berjamaah, yang dilanjutkan dengan doa bersama untuk memperkuat spiritualitas dan persatuan. Sebagai penutup, seluruh jemaah Mesjid menikmati kopi bersama yang ditemani jajanan kue tradisional khas Gorontalo, menciptakan suasana kebersamaan dan kekeluargaan yang hangat di lingkungan pemerintahan.
Ещё видео!