Hai semuanyaaa.....
Kerucut adalah sebuah limas istimewa yang beralas lingkaran. memiliki 2 sisi, 1 rusuk, dan 1 titik sudut.
Sisi tegak kerucut tidak berupa segitiga tapi berupa bidang miring yang disebut selimut kerucut.
diketahui :
r = 7 cm
s = 14 cm
Kerucut terdiri dari alas dan selimut, alas kerucut berbentuk lingkaran, sehingga rumus luas alas kerucut ialah :
Luas alas kerucut = πr²
L alas = 22/7 x 7²
= 22/7 x 49
= 154 cm²
Sementara selimut kerucut merupakan, sebuah bidang lengkung yang memiliki rumus
Luas selimut = π x r x s
L selimut = 22/7 x 7 x 14
= 308 cm²
Jadi rumus luas kerucut atau luas permukaan kerucut ialah = luas alas kerucut + luas selimut kerucut
L = π x r² + π x r x s
L = π x r x (r + s)
L = 22/7 x 7 x (7 + 14)
L = 462 cm²
rumus mencari volume kerucut :
Kita cari tingginya terlebih dahulu yaaa....
t = √(s² - r²)
t = √(14² - 7²)
t = √(196 - 49)
t = 12,124 cm
Jadi :
V = 1/3 x π x r2 x t
V = 1/3 x 22/7 x 7 x 7 x 12,124
V = 622,365 cm3
π = 22/7 akan kita gunakan jika panjang jari-jari (r) atau diameter (d) merupakan kelipatan 7 atau habis dibagi 7.
π = 3,14 akan kita gunakan jika panjang jari-jari (r) atau diameter (d) bukan kelipatan 7 atau tidak habis dibagi 7.
☆Music by☆
Kinemaster Music Background (April Fool's) [ Ссылка ]
Kinemaster Music Background (Cartoon)
Semoga bermanfaat ya...
Annora Desca :
[ Ссылка ]
youtube.com/@AnnoraDesca
Ещё видео!