Cara membersihkan kerak pada perabot dapur dengan menggunakan sikat kawat wire brush dan mesin bor listrik. Video kali ini adalah tutorial mudah untuk membersihkan kerak di peralatan masak seperti panci, wajan, oven kompor, dan peralatan masak lain yang kotor karena kerak yang membandel dan sangat sulit dibersihkan.
Kerak pada panci pada video ini sulit dibersihkan secara manual dengan menggunakan sabut besi yang biasa untuk membersihkan kerak jelaga pada alat masak.
Pada video ini kerak membandel yang telah mengeras dan berlapis lapis di panci dibersihkan dengan menggunakan sikat kawat berbentuk bulat (wire brush) yang dipasangkan ke mesin bor listrik.
Untuk hasil terbaik gunakan ukuran sikat kawat yang tepat diameternya, yaitu yang besar untuk bidang lebar, dan yang kecil untuk bidang yang sempit.
Untuk keamanan kerja selalu gunakan pelindung mata dan hidung, bekerja di tempat yang stabil dan kering.
Semoga tutorial cara membersihkan alat masak ini memberikan manfaat.
Ещё видео!