TENTANG KRIYA
Produksi kerajinan bambu yang dilakukan di masyarakat Kalurahan Muntuk adalah proses produksi rumahan. Oleh karena itu, muncul kebiasaan bekerja membuat kerajinan bambu di bawah pohon rindang sekitar rumah. Masyarakat bergerombol bersama-sama menganyam kerajinan bambu yang oleh warga diistilahkan “Nglembur” dan budaya tersebut masih lestari hingga saat ini.
Perkembangan berikutnya sekitar tahun 1980-an seorang yang berasal dari Bali bernama Pak Ketut, menemukan bahwa kerjinan bambu yang dijual di Pasar Imogiri sesungguhnya dibuat di Kalurahan Muntuk khususnya di Padukuhan Tangkil dan Karangasem. Dari situlah Pak Ketut kemudian memesan berbagai macam bentuk kerajinan model baru,. Segala jenis kerajinan baru yang merupakan karya warga Pedukuhan Tangkil, Pak Saiful Mizan dibeli oleh Pak Ketut tersebut. Berangkat dari situlah, bentuk-bentuk kerajinan bambu modern terus berkembang hingga saat ini.
Follow us on
TikTok: [ Ссылка ]
Instagram: [ Ссылка ]
Twitter: [ Ссылка ]
Facebook: [ Ссылка ]
Youtube: [ Ссылка ]
Jangan lupa Like, Subscribe, and Comment
#Bantul
#BantulTV
#Projotamansari
BANTUL TV - copyright©2023
Ещё видео!