Kuningan ( CTV ), Ribuan warga di sejumlah desa yang ada di Kuningan Jawa Barat menggelar pawai obor dalam rangka menyambut tahun baru islam 1444 hijriah, pada jumat malam , 29 Juli 2022 . Seperti di kelurahan Cijoho kuningan , pawai obor dan lampion diikuti oleh ratusan anak anak, orang dewasa , hingga orang tua dengan berkeliling kampung .
Selain untuk menyemarakan datangnya tahun baru islam , pawai obor dan lampion ini , juga sebagai edukasi kepada anak anak . Mereka yang rindu kemeriahan, dengan menggelar tradisi pawai obor , sebagai bentuk ungkapan rasa suka cita dalam menyambut tahun baru
islam 1444 hijriyah.
Meski dengan berjalan kaki sejauh kurang lebih tiga kilometer berkeliling kampung, peserta pawai obor dan lampion ini , antusias menyambut tahun baru islam 1444 hijriah yang sempat terhenti akibat covid 19 selama dua tahun kemarin . Suasana juga tambah meriah dengan diiringi suara genjring dan lantunana solawat nabi .
Warga berharap, di tahun baru islam 1444 hijriah kali ini , mendapat keberkahan serta keimanan kian bertambah . Sedang akibat pawai obor ini, arus lalu lintas di jalan Siliwangi Kuningan , sempat mengalami kemacetan , karena peserta pawai harus melintasi jalan raya . ( tim cibulantv ).
Ещё видео!