TRIBUN-VIDEO.COM - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin melakukan ziarah ke makam-makam Wali Songo.
Sebelum berangkat ziarah, Cak Imin sempat menyebut nama Presiden keempat RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur.
Cak Imin mengatakan bahwa Gus Dur adalah tambahan wali dari sembilan wali yang dikenal selama ini.
Pernyataan itu disampaikan oleh Cak Imin pada Jumat (8/9).
Baca: PPP NTB Sebut Ganjar Berpeluang Menang jika Pilih Sandiaga Uno Jadi Wakilnya: Sandi Cukup Dikenal
Menurut Cak Imin, Gus Dur merupakan wali yang paling kontekstual karena mengabdikan diri untuk bangsa dan rakyatnya.
Cak Imin kemudian menyatakan bahwa kita sebagai umat harus menjadi pewaris perjuangan mereka.
Cak Imin mengatakan, Wali Songo merupakan puncak dari kewalian di tanah Jawa.
Diketahui sebelumnya putri Gus Dur sudah memperingatkan agar Cak Imin tidak berjualan nama Gus Dur demi cari dukungan.
Baca: Disinggung soal PBNU Larang Pengurus Lakukan Politik Praktis, Cak Imin: Berat Itu Biar PKB Saja
Peringatan itu disampaikan oleh putri sulung Gus Dur Alissa Wahid.
Alissa memberikan peringatan seusai Cak Imin dinilai membuat narasi yang tak benar terkait konflik dengan keluarganya. (Tribun-Video.com/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Akan Ziarah ke Makam Wali Songo, Cak Imin: Gus Dur Jadi Wali yang Paling Kontekstual"
Host: Umi Wakhidah
Vp: Ni'am
#yennywahid #alissawahid #cakimin #gusdur #ziarah #walisongo Songo
Ещё видео!