Bimtek Dunia Usaha Berintegritas di Kabupaten Badung
Bupati Giri Prasta Apresiasi dan Dukung Program KPK RI
Setelah melaksanakan Exit meeting Bimtek Dunia Usaha berintegritas yang diselenggarakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI) di Kabupaten Badung yang pembukaan sudah dilaksanakan tanggal 29 Juli di Cinnamon Ballroom Hotel Holiday Inn Resort Baruna Bali, dengan mengusung tema "Mewujudkan Keluarga Berintegritas Melalui Penanaman Nilai-Nilai Anti Korupsi", Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta menerima Plh. Direktur Pembinaan Peran Serta Masyarakat KPK RI Bapak Johnson Ridwan Ginting bersama rombongan, Selasa (30/07/2024) di Ruang Nayaka I Kantor Bupati Badung.
Turut mendampingi Bupati, Inspektur Luh Suryaniti, serta Kepala Perangkat Daerah terkait di Pemerintahan Kabupaten Badung.
Bupati Giri Prasta menyampaikan ucapan banyak terima kasih kepada Plh. Direktur Pembinaan Peran Serta Masyarakat KPK RI bersama rombongan sudah berkenan hadir di Kabupaten Badung untuk melaksanakan Bimtek Dunia Usaha Berintegritas. "Ijinkan kami memberi apresiasi atas nama Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Badung bertalian dengan konsolidasi terkait dengan keluarga berintegritas dan kami sangat sepakat dengan role model yang dibuat oleh KPK RI, barang tentu dalam hal ini bukan hanya peningkatan tetapi proses penyadaran, sistem ini sangat luar biasa sekali yang dikeluarkan oleh KPK RI," ujarnya.
Selengkapnya :
[ Ссылка ]
Ещё видео!