Cara meningkatkan kelembaban rumah walet anda.
Ada beberapa cara melembabkan ruangan walet yang efektif yaitu dengan kiat khusus dimana ada perubahan signifikan setelah cara meningkatkan kelembaban rumah walet tersebut diterapkan,
hingga diharapkan membuat semua burung walet yang masuk ke dalam rbw akan betah menginap sampai membuat sarang.
Ini nampak hal kecil namun sangat penting karena suhu atau temperatur di dalam gedung walet amat mempengaruhi bagaimana populasi bw dimasa depan,
khususnya untuk wilayah yang memiliki suhu panas.
Sebuah kepuasan tersendiri bagi para penggiat usaha sarang walet saat mempunyai gedung walet dengan suhu yang relatif stabil,
dari segi kelembaban ruangan walet sangat potensial untuk membuat walet lebih nyaman sehingga betah didalamnya, bahkan membuat walet lebih cepat bersarang dan berkembang biak.
Kasus banyaknya burung walet yang hanya mengitari rbw dan masuk lalu kabur tentu membuat kita tidak puas,
ini dapat disebabkan karena suhu dalam rumah walet tidak stabil.
Saat walet masuk, suhu dalam rbw nampak lembab namun seiring bergantinya cuaca maka suhu dapat berubah pula, ini menyebabkan walet tidak mau menginap dan pergi ke rbw lain.
Berikut Tips Menjaga Kelembaban Gedung Walet agar Stabil.
Yaitu diperlukan cara melembabkan ruangan gedung walet sehingga mendekati habitat asli mereka,
minimal membuat burung walet nyaman sampai membuat sarang sehingga usaha kita tidak sia-sia dalam menekuni bisnis walet ini.
Mencegah hal ini kita perlu memahami betul-betul teknik budidaya burung walet yang benar,
sehingga dana dalam jumlah besar yang sudah kita keluarkan untuk membangun rumah walet tidak sia sia, namun dapat menghasilkan pemasukan seperti harapan.
Ini bukanlah perkara mudah karena diperlukan kiat khusus untuk mencapai hal ini, dan pengalaman tiap orang tidaklah sama dalam menangani rbw mereka sendiri.
Untuk yang baru memulai budidaya sarang burung walet, kadangkala menemui kesulitan untuk menemukan kiat khusus yang cocok sehingga dapat memberikan suhu lembab di dalam gedung walet,
Patut dicari tahu sampai kita benar-benar mengerti apa yang walet inginkan dari rbw yang sudah dibangun, dan suhu yang ideal untuk walet menginap.
Ada beberapa cara melembabkan rbw untuk memastikan burung walet nyaman didalamnya.
Dan kalau mengikuti seminar, kadangkala kita dipatok harga yang cukup tinggi oleh para konsultan walet untuk mendapatkan tips atau rahasia membuat gedung walet lembab ini, sehingga kita harus keluar biaya lagi.
Namun disini kita akan berbagi tips membuat ruangan walet lembab secara gratis, dan semoga dapat memberikan manfaat bagi para petani walet semua terutama yang baru memulai usaha ini.
Pertama:
Memanfaatkan botol bekas air mineral dalam jumlah sebanyak-banyaknya.
Lalu di isi air dan diletakkan atau ditata didalam gedung walet.
Botol yang di isi air ini akan membantu mengontrol suhu dalam ruangan walet tetap stabil dan cenderung lembab.
Berikutnya:
Memasang lapisan foil silver berbahan dasar keramik yang akan mencegah panas berlebihan di dalam gedung walet.
Lapisan ini dipasang di atap atas atau luar gedung walet sehingga perubahan panas akibat sinar matahari dapat diredam atau dihalangi oleh lapisan ini, sehingga ruangan walet tetap dingin dan lembab.
Cara berikutnya ini yang sudah banyak diterapkan yakni.
Membuat kolam berisi air melingkar sepanjang ruangan walet.
Tips ini silakan disesuaikan dengan bentuk rumah walet Anda, kuncinya adalah membuat kolam kecil sepanjang ruangan walet dan terisi air, air ini akan menjaga suhu tetap lembab dan ideal untuk burung walet.
Demikian beberapa tips melembabkan ruangan walet yang dapat dibagikan kali ini, jangan lupa untuk mencari kiat yang cocok sehingga suhu dalam ruangan walet tetap stabil dan makin banyak burung yang menginap di dalam rbw Anda.
Suhu dan kelembaban ideal di dalam ruangan walet harus anda diketahui :
Lalu berapa kisaran suhu ideal dalam ruangan walet sehingga burung walet akan betah didalamnya, serta kelembaban yang baik itu seperti apa?
Kisaran suhu yang bagus dalam rbw antara 26-29 Derajat Celcius.
Suhu tersebut sebaiknya tetap stabil selama 24 jam baik pagi,siang,sore,maupun malam.
Sedangkan untuk Kelembaban yang ideal dalam rumah walet yaitu antara 70%-95%.
Sekian.
Salam.
Sarjana Walet.
Ещё видео!