BANDA ACEH, KOMPAS.TV - Beras berbagai merk yang berasal dari Sigli Pidie baik jenis beras premium maupun medium turun harga 5000 rupiah per sak ukuran 15 kilogram. Seperti beras Tangse, kualitas medium dari harga sebelumnya 205.000 menjadi 200 ribu rupiah per sak. Sedangkan beras premium dari harga 215 ribu turun menjadi 210 ribu rupiah. Walaupun mulai turun, namun untuk beras eceran harga jual masih sama dengan harga lama. Beras premium 24 ribu per bambu dan medium 23 ribu per bambu.
Menurut pedagang, sentra produksi beras terutam di Sigli Pidie sudah mulai panen, sehingga pekan ini, stok beras dari Sigli Pidie cukup tersedia untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Sementara beras produksi Aceh Besar, saat kini masih bertahan pada harga lama, karena beberapa sentra produksi belum panen. Perkiraan pedagang beras yang berasal dari Aceh Besar akan panen pada Desember mendatang.
Harga beras cadangan pemerintah yang berasa dari Bulog, juga masih bertahan dengan harga lama, 57 ribu persak ukuran 5 kilogram dan 11.500 untuk harga eceran. Pedangang berharap, harga beras dapat kembali stabil seiring mendekati masa panen padi di sejumlah daerah terutama Aceh Besar.
Artikel ini bisa dilihat di : [ Ссылка ]
Ещё видео!