Vidio shorts siapa yang mau ikut Aku harus siap Menyangkal dirinya
Murid-murid tentu tidak menginginkan semua hal itu terjadi pada Yesus. Namun Yesus berkata bahwa murid-murid pun harus melakukan hal yang sama. menyangkal diri, memikul salib, dan mengikut Dia.
Prinsip kehilangan nyawa untuk mendapatkannya berlaku juga untuk pelayanan kita terhadap sesama.
Jika kita hidup untuk diri kita sendiri dan tidak pernah memikirkan orang lain, kita akan mengalami kekosongan jiwa. Namun jika kita memberi dengan murah hati untuk melayani orang lain, semua itu akan kembali berlipat ganda.
Meskipun sulit dan pahit, kita harus bersedia memikul salib tiap-tiap hari dan mengikut Kristus. Jalanilah kehidupan Kristen kita dengan melihat betapa singkatnya hidup dan betapa tidak berartinya segala sesuatu yang ada di dunia ini, bila dilihat dari kacamata kekekalan. Ingatlah bahwa suatu saat, ketika hari penghakiman tiba, kita akan menghadap takhta pengadilan Kristus. Maka sangkal diri, pikul salib, dan ikut Yesus kiranya mewarnai kehidupan kita setiap hari, dalam berbagai aspeknya.
Ещё видео!