BUTON TENGAH, KOMPAS. TV - Berdasarkan hasil uji swab, tujuh anggota dprd kabupaten buton tengah terkonfirmasi positif korona.
Ketujuh anggota dewan tersebut diduga terpapar korona usai melakukan perjalanan dari makassar.
Saat ini dari tujuh anggota dewan yang positif korona, tiga diantaranya kembali melakukan perjalanan dinas ke makassar.
Sementara empat anggota dewan lainnya menjalani masa karantina mandiri di rumah masing-masing.
Dari hasil pemeriksaan, anggota dewan yang positif korona mengaku tidak mengalami gejala apapun.
Saat ini terlihat kantor dprd buton tengah terlihat sepi dan lengang, tidak aktivitas pelayanan yang dilakukan didalam kantor.
Burhanudin, sekretaris dprd buton tengah, mengatakan, selain tujuh anggota dprd yang positif korona, juga terdapat satu orang staf menunjukan reaktif pada hasil rapid test.
#7 anggota dprd #positif korona #kantor dprd di tutup
Ещё видео!