YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Jumlah angka positif covid-19 di Yogyakarta terus meningkat.
Di Sleman, belasan mahasiswa terinfeksi corona dan langsung dikarantina di Rusunawa Gemawang selama dua pekan.
Belasan orang penghuni pondok pesantren khusus mahasiswa di Jalan Seruni, Catur Tunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta terkonfirmasi positif covid-19 setelah menjalani tes usap PCR.
Untuk memutus penularan, para mahasiswa dijemput empat unit ambulance milik puskesmas dan Dinas Kesehatan menuju rusunawa gemawang.
Menurut warga, mahasiswa jarang berkegiatan di lingkungan sekitar sehingga dari hasil pelacakan tidak ditemukan warga setempat yang terinfeksi.
Diduga penularan terjadi di dalam lingkungan pondok pesantren setelah para penghuninya sempat mudik Lebaran.
Sementara itu Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sultan Hamengkubuwono X mengancam akan memberlakukan lockdown sebagai solusi untuk menekan penyebaran covid-19 di Yogyakarta.
Sultan menilai, pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat tidak efektif.
Hingga saat ini kasus penularan covid-19 di Daerah Istimewa Yogyakarta terus mengalami peningkatan pasca libur Lebaran, angkanya di atas 500 kasus per hari.
Ещё видео!