Tebet Eco Park di Jakarta Selatan
diresmikan pada bulan April 2022
Kalo mau menikmati fasilitas Tebet Eco Park harus daftar dulu ya lewat aplikasi JAKI
Daftar Masuk Tebet Ecok Park di aplikasi.
Di laman, akan ada kolom yang harus diisi terkait jumlah orang yang akan berkunjung, serta tanggal dan sesi kunjungan, Sesi pertama adalah pukul 07.00-11.00 WIB dan sesi kedua pukul 13.00-17.00 WIB.
Satu reservasi dapat berlaku untuk maksimal 5 orang
Kita akan mendapatkan QR Code untuk di scan ke petugas pintu masuk, masuk nya TIDAK DI PUNGUT BIAYA atau GRATIS
Infinity link bridge yg menjadi icon terbaik di eco park dan ikon buaya segede Gaban menjadi daya tarik untuk pengunjung datang ke Tebet ECO Park
Banyak sekali perosotan disini, ada Trampolin dan juga wahana memanjat dan seluncuran untuk memacu adrenalin anak, ada 2 kolam Pasir dan juga fasilitas alat fitness outdoor
Tebet Eco Park berdiri di lahan seluas 7 hektar yang diharapkan bisa berfungsi sebagai ruang terbuka hijau
Fasilitas lainnya :
- taman hewan atau pet park
- Tempat duduk yang banyak dan beragam dari jaring untuk rebahan dan meja kursi kayu dll
- Kran untuk bersih-bersih
- musholla dan toilet umum
- parkir mobil dan motor
- parkir sepeda di dalam taman
- Jogging track
#TebetEcoPark
#TamanJakartaSelatan
#PetParkAtauTamanHewan
#WisataTamanKota
#TamanHitsJakarta
#TamanViral
#MainPasir
#JoggingTrack
#PerosotanAtauSeluncuran
Ещё видео!