KOMPAS.TV - Bagi Anda yang ingin berpergian di tengah pandemi covid-19, kini harus memenuhi sejumlah persyaratan di antaranya sudah melakukan vaksin booster covid-19.
Vaksinasi booster guna menjaga antibodi dalam tubuh dan agar dapat melakukan perjalanan tanpa harus melakukan tes covid-19.
Baca Juga Keluar-Masuk Bali Wajib Vaksin Booster di [ Ссылка ]
Satu per satu calon penumpang kereta api bergantian memanfaatkan layanan vaksinasi booster yang dibuka di gerai Klinik Pratama Mediska PT Kereta Api daerah operasi 9 Jember, Jawa Timur.
Warga memilih melakukan vaksinasi booster daripada harus melakukan tes covid-19.
Sebanyak 3.669 calon penumpang telah divaksin covid-19. Selanjutnya Klinik Pratama Mediska PT Kereta Api Daops 9 Jember menyediakan sebanyak 360 dosis vaksin booster setiap hari.
Persyaratan telah divaksin booster untuk calon penumpang pesawat juga diberlakukan di Bandara Sultan Mahmud Baddarudin 2 Palembang, Sumatera Selatan.
Fasilitas tes antigen dan PCR di Skybridge bandara dan fasilitas vaksinasi booster di area check-in telah disediakan untuk memudahkan para calon penumpang.
Penumpang yang sudah divaksin booster, tidak wajib menunjukkan hasil negatif tes covid-19.
Jika baru divaksin dosis dua penumpang harus menunjukkan negatif tes antigen atau PCR. Sementara bila baru divaksin dosis satu penumpang harus menunjukkan negatif tes PCR.
Artikel ini bisa dilihat di : [ Ссылка ]
Ещё видео!