Masih di Tahun 2022 setelah Jambore Nasional yang dilaksanakan di Karoseri Laksana beberapa bulan lalu, kali ini Bismania Community kembali mengadakan acara event tahunannya yang bertemakan " NAPAK TILAS & FAMILY GATHERING NASIONAL BISMANIA COMMUNITY 2022" yang berlokasi di Kec. Kutoarjo Kab. Purworejo dengan Po. Sumber Alam sebagai tuan Rumahnya.
Acara dimulai dari
- Menyanyikan Lagu Indonesia Raya
-Sambutan dari Ketua Panitia, Ketua Umum BisMania Community, Pak Anthony Steven Hambali selaku Owner Po Sumber Alam.
-Talk Show
- dan Napak Tilas baik dari Sumber Alam maupundari kawan-kawan BisMania Community terdahulu.
Dalam acara tersebut juga dimeriahkan oleh Tarian Kesenian dari Purworejo yaitu Ndolalak.
Selain itu dalam event ini kami selaku peserta dari BisMania Community diberikan kesempatan oleh pihak Po. Sumber Alam untuk Tour Garasi dengan Unit Lawasnya Sumber Alam yang menjadi Icon Logo pada event tahun ini dan juga kami sebagai peserta diberi izin untuk mencoba mengemudikan beberapa unit bus secara gratis dengan mengelilingi jalur berpasir dibagian belakang garasi dari Po. Sumber Alam.
Lalu selain acara tersebut, pada event kali ini juga ada beberapa perlombaan yang di lombakan seperti Lomba Tarik Bis , Menggelindingkan Roda Bis, Lomba Membuat Cerita Perjalanan, Lomba Foto Bis dan masih banyak lagi lomba lainnya.
Tak ayal lomba tersebut membuat suasana semakin meriah, ditambah ada beberapa kejadian lucu yang terjadi pada lomba tarik bis, yaaa seperti kejadian tali tambang yang putus sehingga membuat beberapa peserta terjatuh dan kejadian tersebut sontak membuat para penonton tertawa karena terbawa suasana .. wkwkwkwkww
Di Lokasi event juga terdapat beberapa booth dari sponsor seperti dari Hino, Redbus, Goodyear, Sticker M2m & Po Sumber Alam.
Setelah acara di garasi Po. Sumber Alam selesai, kami para peserta berpindah ke lokasi selanjutnya yaitu di SAC ( semacam waterboomlah ) disini hiburan puncak pun digelar. Dimulai dari acara konvoi unit bis yang digunakan para peserta, berlanjut acara bebas seperti Dangdutan ( ini seperti hal wajib ya dalam setiap ada acara wkwkwkwkwkw ) & bagi yang mau berenang pun dipersilahkan.
Yaaa kira kira seperti itulah sedikit gambaran dari acara Event Family Gathering BisMania Community tahun 2022 ini. Untuk selengkapnya bisa kalian tonton dalam tayangan ini ya ^^9.
Akhir Kata saya ingin mengucapkan Terima Kasih Kepada Allah SWT karena telah memberi nikmat sehat & selamat pulang pergi. Terima Kasih juga untuk Pak Anthony Steven Hambali Po Sumber Alam selaku Tuan Rumah yang telah menyambut kami dengan ramah & baik, Para Sponsor, Para Panitia Acara, Kawan -kawan BisMania Community dari semua korwil yang ikut serta, Korda Jakarta Raya, Crew Yang bertugas Mas Toriq & Mas Hendik, dan pihak pihak lain yang telah membantu acara ini sampai dengan sukses dan selesai. Mohon maaf apabila ada kesalahan Kata & ucapan baik dalam deskripsi ini maupun didalam video .
Sampai bertemu lagi di event selanjutnya 🙌. Wassalam wr wb
#bismaniacommunity #bismaniajakarta #bismania #napaktilas #napaktilas&familygatheringbismaniacommunity
#sumberalam #sinarjaya #poharyanto #sudirotunggajaya #bejeu #persada #newshantika
Ещё видео!