TRIBUN-VIDEO.COM - Sejumlah wisatawan melakukan trekking dan berfoto di Pulau Padar, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, Minggu (28/3/2021).
Pulau Padar yang merupakan pulau yang masuk dalam kawasan Taman Nasional Komodo tersebut menjadi salah satu obyek wisata yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan di Labuan Bajo.
Untuk tiba di Pulau Padar, wisatawan dapat menggunakan kapal cepat dengan waktu tempuh 1 jam dari Pelabuhan Labuan Bajo.
Jika mengunakan kapal wisata maka ke Pulau ini ditempuh dengan 2,5 Jam.
Wisatawan yang datang ke Pulau Padar biasanya untuk berfoto-foto dengan pemandangan bukit-bukit Pulau Padar yang khas serta birunya laut disekitarnya.
Wisatawan harus mendaki 720 anak tangga untuk mencapai puncak Pulau Padar.
Meskipun trekking ke Puncak Pulau Padar akan terasa sangat melelahkan, namun ketika sampai di Puncak wisatawan akan disuguhkan panorama perbukitan dan pemandangan yang sangat indah dan cantik.
Pulau Padar adalah pulau ketiga terbesar di kawasan Taman Nasional Komodo, setelah Pulau Komodo dan Pulau Rinca.
Topografi pulau ini terjal dengan gunung-gunung vulkanik dalam laut yang curam dan bukit-bukit yang berhadapan dengan teluk laut yang dalam.
Pulau Padar memiliki iklim kering dengan semak-semak dan pepohonan padang rumput yang menutupi pulau, menciptakan kondisi bukit sabana yang indah.
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Ещё видео!