TRIBUN-VIDEO.COM - Polisi masih melakukan penyelidikan kasus pembunuhan berantai yang dilakukan oleh seorang dukun pengganda uang di Banjarnegara, Jawa Tengah berinisial T (45) alias Mbah Slamet.
Proses evakuasi jasad korban pembunuhan dilakukan sejak Senin (3/4/2023) siang dan telah ditemukan 11 jasad yang diduga merupakan korban pembunuhan Mbah Slamet.
Para korban dikubur di jalan setapak menuju hutan turut Desa Balun Kecamatan Wanayasa Kabupaten Banjarnegara.
Jasad korban yang pertama ditemukan yakni seorang warga asal Sukabumi, Jawa Barat berinisial PO (53).
Dilansir dari TribunJateng.com, penemuan jasad PO membongkar pembunuhan berantai yang dilakukan Mbah Slamet.
Awalnya, anak PO yang berinisial GE melapor kepada polisi bahwa ayahnya hilang pada Senin (27/3/2023).
Saat melaporkan kehilangan ayahnya, GE mengaku pernah menemani ayahnya pergi ke seorang dukun pengganda uang di Banjarnegara pada Juli 2022.
GE menemani PO dari Sukabumi menggunakan bus.
Setiba di tempat Tohari, PO meminta untuk digandakan uangnya dengan memberi sejumlah uang.
Setelah itu keduanya kembali ke Sukabumi.
Pada Kamis (23/3/2023), PO kembali mendatangi rumah Tohari sendirian dengan menggunakan mobil.
Lantaran merasa ada yang janggal, PO sempat mengirimkan pesan WhatsApp ke anaknya yang berinisial S untuk melaporkan ke polisi jika dirinya tidak ada kabar.
Sehari kemudian atau pada Jumat (24/3/2023), handphone milik PO sudah tidak dapat dihubungi.
Anak korban kemudian melapor dan jasad PO ditemukan terkubur pada Sabtu (1/4/2023).
Kasat Reskrim Polres Banjarnegara, AKP Bintoro Thio Pratama mengatakan sejumlah jasad yang ditemukan terkubur di dalam satu lubang yang sama.
Ia belum dapat memastikan jumlah pasti korban pembunuhan yang dilakukan oleh Mbah Slamet karena proses penyelidikan masih berlangsung.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Awal Mula Kasus Pembunuhan Berantai di Banjarnegara Terungkap, Dukun Pengganda Uang jadi Tersangka, [ Ссылка ].
Penulis: Faisal Mohay
Editor: Garudea Prabawati
Video Production : Adrianto Satrio Utomo
Pastikan selalu Follow | Share | Comment TribunBanten.com di:
SUBSCRIBE (UPDATE VIDEO TERBARU): Tribun Banten [ Ссылка ]
SUBSCRIBE (AKUN LIVE): Tribun Banten LIVE
[ Ссылка ]
INSTAGRAM : [ Ссылка ]
FACEBOOK : [ Ссылка ]
TWITTER : [ Ссылка ]
TIKTOK : [ Ссылка ]
#Tribunnews
#tribunbanten
#AkuBantenAkuBangga
#viral
#video
#trending
#beritahariini
#bantenupdate
#beritabantenhariini
#beritaterkini
#beritanasional
#warganet
#hottopic
#beritakriminalhariini
#beritaviral
Ещё видео!