Hai guys ketemu lagi di channel vintage sentinel, dalam konten kali ini kami akan mengulas tema yang di request subcriber kami yaitu penyebab gigi motor yang suka pindah sendiri, dan bagaimana Solusinya,, akan kami bahas tuntas ,tapi sebelumnya silakan untuk like share dan subcribe agar tidak tertinggal dari konten2 terbaru vintage sentinel ya guys.
ada kalanya sistem transmisi yang secara umum terdiri dari mekanisme kopling dan rangkaian roda gigi ini mengalami masalah. Salah satu masalah yang umum terjadi adalah perseneling (gigi) loncat. Biasanya terjadi saat memindahkan gigi 1 naik ke gigi 2. “ sebenarnya Gigi loncat itu yang gimana sih guys?”.
Jadi Begini, pernah gak saat kalian berkendara pada gigi satu kemudian karena ingin menambah kecepatan dari motor, oper ke gigi 2, tapi kemudian perseneling malah kembali ke gigi 1. Ini bahaya guys karena pasti motor kalian terasa tersendat, tak jarang kalian serasa terpental kearah depan karena gigi perseneling turun di saat memutar gas cukup dalam, pada beberapa kasus tak jarang gigi lompat ini menyebabkan roda belakang terkunci beberapa saat karena gigi yang turun tiba tiba tadi. Apakah ini bahaya ? Jawabanya Tentu saja berbahaya guys.
Oke langsung kita lanjut ke Penyebab gigi motor sering loncat , antara adalah sebagai berikut;
1. Rumah Kopling Aus Ini adalah penyebab paling umum dari gigi perseneling motor loncat. Aus disini bisa pada bagian permukaan sepatu kopling (clutch shoe) maupun pada rumahan kopling (clucth drum) atau bahkan pada dua bagian tadi sekaligus. Aus nya komponen ini tentu membuat slip kopling.
Apa aja Efeknya guys? Jelas kopling sebagai penyalur tenaga dari mesin ke transmisi menjadi tidak sempurna sehingga gigi perseneling pun lompat atau pun kembali pada posisi awal. Nah Untuk rumah kopling yang telah aus kalian dapat sedikit mengakalinya dengan cara bubut. Namun kami lebih menyarankan pada kalian untuk mengganti part ini dengan yang baru tentu untuk alasan keamanan dan data tahan motor kalian guys.
2. Kampas Kopling
Sama hal nya dengan rumah kopling, saat kampas kopling motor kalian telah aus tentu hal ini menyebabkab selip antara kampas kopling dan plat kopling. Efeknya pun sama, proses pemindahan gigi menjadi tak sempurna sehingga perseneling menjqdi loncat gigi tadi guys.
3. Gigi Perseneling Rompal
Nah Kalau ini sebenarnya sudah termasuk kerusakan yang parah, penyebab rompalnya gigi bisa dikarenakan kebiasaan sobat memindah gigi dengan kasar atau pada motor bebek yang menggunakan sistem transmisi semi otomatis mengoper gigi tanpa mengurangi gas motor. Hentakan yang terus menerus ini tentu berefek langsung pada gigi transmisi. Rontoknya gigi transmisi juga umum terjadi pada motor motor balap seperti motor roadrace karena pada umumnya tenaga mesin yang sudah melebihi dari kemampuan standar pabrikannya guys.
4. Tuas Perseneling
Ini adalah penyebab yang paling simpel. Penyetelan tuas perseneling yang tidak tepat menyebabkan proses engaged dan disengaged kopling tidak sempurna karena dapat menjadi penyebab gigi motor sering loncat. Sebagai contoh stelean tuas ringan memang enak tapi yang kopling yang tertarik sedikit sehingga ini bisa mengakibatkan gigi mbalik lagi guys , sehingga baik nya kalian set tuas presneling ini agar memiliki jarak yang pas sehingga kopling dapat tertarik sempurna tapi tidak terlalu berat.
Nah Itulah tadi beberapa penyebab gigi motor sering loncat. Semoga sedikit penjelasan singkat tentang penyebab gigi motor sering loncat ini berguna kira. Sampai jumpa di lain kesempatan dan terima kasih
#yamahaf1zr#yamahaalfa#yamahachamp#yamahasigma#olisamping#suzukirc100#vespa#2stroke#2tak#yamahav75
Penyebab Gigi Motor Sering Loncat Pindah Sendiri
Теги
penyebab gigi presneling suka pindah sendirisolusi gigi presneling loncatpenyebab masuk gigi 2 balik gigi 1cara memperbaiki presneling gigi loncatcara memperbaiki gigi presneling pindah sendirikenapa gigi presneling sering pindah sendiriefek gigi rasio transmisi rusakefek kampas kopling habispenyebab kampas kopling terbakarpenyebab kampas kopling lengketyamaha alfa modifikasiyamaha alfa racingyamaha alfa restorasiyamaha sigma modifikasi