Menjadi founder dari sebuah startup adalah impian banyak orang, namun menjalankan sebuah startup itu memang tidak mudah. Kalian butuh tim yang solid dan sistem kerja yang disiplin. Berikut 5 aplikasi untuk pengusaha dan tips menjadi pengusaha sukses.
1. Slack
Aplikasi pertama yang tentunya ada di smartphone pengusaha sukses ialah Slack. Tipe messenger terbaru yang bisa terintegrasi dengan berbagai macam Software serta App yang kalian miliki. Slack mampu mengumpulkan kebutuhan komunikasi kalian ke dalam satu tempat, Gang. Mau tahu apalagi yang bikin Slack berbeda dengan messenger lainnya? Di sini, kalian dapat mengatur setiap channelnya. Kalian bisa pilih channel berdasarkan departemen, proyek ataupun lokasi kantor. Jika public channel dibuka, semua anggota timmu dapat melihat apa yang terjadi dan ikut dalam pembicaraan. Dengan sistem drag and drop, menjadikan Slack sebagai aplikasi yang lebih baik ketimbang aplikasi lainnya. Kalian bahkan bisa menuliskan komentar di dokumen yang kalian kirim lho! Kalian pun akan mendapatkan notifikasi ketika terdapat pembicaraan yang penting, bahkan ketika kalian sedang offline. Slack bisa digunakan di smartphone dan juga komputer. Pokoknya mempermudah pekerjaan kalian deh!
Download link: [ Ссылка ]
2. MailChimp
Di posisi kedua ada aplikasi MailChimp, Gang! Aplikasi satu ini wajib ada di smartphone pengusaha sukses seperti kalian. Hampir semua usaha rasanya sekarang udah pake email ya, Gang? Apalagi buat pelaku bisnis online. Tahukah kalian jika email list sangatlah penting, bahkan lebih penting daripada follower maupun like di media sosial kalian! Hehehe.. Nah, jika kalian udah punya data email customer, tapi tidak tahu cara yang mudah dan praktis, maka data-data ini sayang sekali jika disia-siakan begitu saja. Padahal dengan memaksimalkan manfaatnya, kalian bisa meningkatkan jumlah returning customer secara signifikan. Langsung aja gunakan MailChimp, tools yang sangat canggih dan user-friendly khusus untuk mengolah newsletter.
Download link: [ Ссылка ]
3. Asana
Yang ketiga ada aplikasi Asana. Aplikasi berbasis web, buat kalian yang butuh web untuk manajemen kerja nih, Gang. Dengan aplikasi satu ini, kalian dapat mengatur task list, maupun project list ketika bekerja sebagai tim. Buat kalian yang tengah merintis sebuah startup, Asana adalah sebuah pilihan yang tepat, Gang. Di sini, kalian dapat melacak kemajuan mereka dan bergerak ke arah perencanaan yang anda inginkan. Sayangnya aplikasi Asana hanya gratis hingga 15 anggota Jika lebih dari 15 anggota, kalian mesti bayar ya. Dan meski dikategorikan cocok untuk startup, namun tak sedikit perusahaan besar yang juga menggunakannya lho! Sebut saja Uber, CBS Interactive, dan United Way. Dengan Asana, kalian akan lebih mudah untuk membagi tanggung jawab, memantau kemajuan tugas, berkomunikasi dengan anggota tim lainnya dan masih banyak lagi!
Download link: [ Ссылка ]
4. LinkedIn
Di urutan yang keempat, ada aplikasi LinkedIn. Ayo Gang, buka kesempatan seluas-luasnya untuk berkenalan dengan para profesional di LinkedIn. Dengan LinkedIn, kalian dapat menjalin hubungan dengan para profesional di perusahaan kalian, hingga perusahaan ternama di dalam negeri hingga mancanegara. Tak hanya memperluas jaringan, dapatkan informasi-informasi terbaru seputar perusahaan hingga lowongan pekerjaan di sini ya!
Download link: [ Ссылка ]
5. When I Work
Aplikasi kelima alias terakhir yang pastinya ada di smartphone pengusaha sukses adalah When I Work, Gang. Dengan beban kerja yang tinggi, kalian tentu harus me-manage waktu dengan tepat kan? When I Work-lah pilihannya! Sebuah aplikasi yang memudahkan kalian dalam mengatur jadwal pekerjaan, mengelola kehadiran serta berkomunikasi dengan karyawan lainnya. When I Work dapat digunakan baik dari perangkat Android maupun Desktop PC. Di samping mengetahui jadwal masing-masing, kalian pun bisa menyesuaikannya dengan karyawan yang lain. Sangatlah mudah dan akan meminimalisir miskomunikasi di dalam melakukan pekerjaan. Yang terpentin, kalian akan mendapatkan notifikasi instan mengenai jadwal pekerjaan kalian lewat pesan, email dan juga web notifikasi. Aplikasi ini gratis alias tak membutuhkan biaya sedikitpun! Asyik kan?
Download link: [ Ссылка ]
Itulah 5 aplikasi untuk pengusaha dan tips jadi pengusaha sukses. Apakah kamu punya aplikasi untuk pengusaha dan tips menjadi menjadi pengusaha sukses lainnya? Tuliskan di bawah ya!
===================================================
Subscribe: [ Ссылка ]
Artikel: [ Ссылка ]
===================================================
[ Ссылка ]
[ Ссылка ]
[ Ссылка ]
[ Ссылка ]
===================================================
Ещё видео!