GERAKAN PIDUM BERBAGI
Kejaksaan Negeri Pekanbaru
Pada Hari Rabu, 07 April 2020, Seksi Tindak Pidana Umum Kejaksaan Negeri Pekanbaru melakukan kegiatan sosial, Kegiatan yang bernama 'Gerakan Pidum Berbagi' ini dilakukan atas dampak Covid-19 yang kini mewabah di tengah masyarakat, khususnya di Kota Pekanbaru.
Kegiatan Gerakan pidum Berbagi ini langsung dipimpin oleh Kepala Seksi Pidum Kejari Pekanbaru, Robi Harianto SH. MH berserta timnya yang terdiri dari :
1. Kasubsi Penuntutan Pidana Umum, Aulia Rahman, SH,.
2. Kasubsi B Intelijen, Ferry Kurniawan, SH,.
3. Para Jaksa Fungsional pada Seksi Pidana Umum.
4. Dan Staf dan Waltah Seksi Pidana Umum.
Tim gerakan Pidum Berbagi ini mengunjungi sebuah panti asuhan Rahmat Hudayatullah yang berada di Jalan Baru Arifin Achmad, Kelurahan Sidomulyo Timur, Kecamatan Marpoyan Damai.
Di Panti Asuhan ini Tim Gerakan Pidum Berbagi ini memberikan bantuan berupa beras, telur, minyak goreng, gula dan mie instan.
Dari panti asuhan itu, tim selanjutnya menuju ke Jalan Paus Kec. Marpoyan Damai, lalu Ke Jalan Rajawali, Kec. Sukajadi untuk memberikan Bantuan Sembako kepada Tukang Parkir dan Pemulung sampah.
Lalu Tim Gerakan Pidum Berbagi ini bergerak ke Jalan Teuku Cik Ditiro. Disana mereka memberikan sembako kepada seorang ibu yang mengasuh 5 anak yatim dan satu keluarga tidak mampu.
Dan Tim melanjutkan menuju ke Jalan Mawar, Gang Bunga Raya, Kecamatan Senapelan. Dilokasi tersebut, tim Gerakan Pidum Berbagi kembali memberikan sembako kepada 2 keluarga yang tidak mampu.
Tidak sampai disitu, Tim juga membagikan sembako kepada seorang tukang parkir di Jalan Riau.
Terakhir, tim Gerakan Pidum Berbagi memberikan bantuan kepada murid-murid ngaji di Masjid Abidin yang berada di Jalan Hasanuddin.
Bantuan sembako itu merupakan hasil donasi dari para jaksa Fungsional Pidum dan para Staf Pidum.
Ещё видео!