Lagu ini diciptakan dan dinyanyikan oleh Nimang Matheos Daud Dakabesi (Om Teos) semasa hidupnya. Lagu ini menceritrakan tentang pergumulan ditengah lautan luas, mencari hidup tanpa arah dan diombang-ambingkan gelombang, namun tetap yakin bahwa TUHAN Yesus pasti menolong dan kita akan tiba di labuhan yang tenang. Sekilas arti syair yang dinyanyikan dalam bahasa Retta adalah sebagai berikut:
Berlayar ditengah laut lepas dengan tangan hampa,
Saya tahu Tuhan, Engkau memegang tangan saya.
Pulau di depan saya tidak terlihat sama sekali,
Hanya menatap samudera luas terbentang.
Namun Tuhan tetap memegang tangan saya.
Golambang badai menerjang, tetap tenang dalam pelayaran
Angin bertiup kencang, tali layar tertarik keras,
Tetap tenang kemudikan perahu.
Serahkan hati dan jiwa hanya kepada Tuhan.
Maka Yesus akan memegang kemudi,
tuntun engkau sampai tiba di labuan.
Selamat Menikmati lagu ini, jangan lupa Like, Koment dan Subscribe.
Ещё видео!