Rest area Pendopo km 456 Salatiga terletak di jalan tol Trans Jawa atau di ruas tol Semarang-Solo Km 456. Rest area km 456 ini menyediakan fasilitas yang lengkap sehingga pengguna jalan tol tidak hanya dapat beristirahat di dalam rest area tersebut namun juga bisa berwisata. Dua sisi jalan tol ini dihubungkan dengan sebuah sky bridge yang melintang di atas jalan tol. Selain berfungsi sebagai jembatan yang menghubungkan dua sisi rest area, sky bridge ini juga sering dijadikan spot foto oleh para pengunjung. Fasilitas rest area ini sangat lengkap mulai dari jajanan, mesjid & musholla, minimarket, ATM, pom bensin, toilet dsb. So, kalau kalian lewat rest area ini coba deh untuk mampir.
Ещё видео!