TRIBUN-VIDEO.COM - Pertemuan Presiden Jokowi dan Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menuai atensi publik.
Jokowi dan SBY beremu di Istana Bogor selama hampir satu jam.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, SBY bertemu Presiden Jokowi sore tadi pukul 16.52.
Belum diketahui secara pasri apa agenda pertemuan mereka hari iini.
Sebab pertemuan tersebut digelar tertutup.
Tribunnews hingga kini masih mencari tahu siapa saja rombongan yang ikut bersama SBY ketika bertemu Presiden Jokowi.
Namun berdasarkan video yang diterima Tribunnews, ada tiga orang yang keluar dari Istana sekitar pukul 17.44 WIB.
Ketiga orang tersebut mengenakan baju batik berlangan panjang.
Dua di antaranya SBY dan Jokowi.
Kemudian di depan pilar iIstana Bogor terlihat satu mobil yang sudah menunggu.
Tak lama, Jokowi tampak mengantar SBY masuk ke dalam mobil.
Sesaat kemudian mobil tersebut meninggalkan lokasi.
(TRIBUN-VIDEO.COM)
Ещё видео!