TRIBUN-VIDEO.COM - Beginilah kondisi Nikita Mirzani seusai ditahan di Rutan Serang.
Penahanan ini buntut kasus UU ITE dan pencemaran nama baik yang dilaporkan oleh Dito Mahendra.
Kondisi artis yang akrab disapa Nyai itu dibeberkan oleh dua kuasa hukumnya.
Sang kuasa hukum, Fahmi Bachmid pun buka suara.
Setelah menenangkan diri, Nikita disebut sudah bisa tertawa.
Fachmi menyebut saat ini Nikita memilih untuk menyerahkan kasusnya kepada Yang Mahan Kuasa.
Nikita Mirzani percaya terhadap Tuhan yang akan menyelesaikan masalahnya.
Termasuk Tuhan akan membalas siapa pun yang mendzolimi dirinya.
Alasan Nikita menangis karena ia merasa dizolimi dalam kasus ini.
Menurut pihak berwajib, alasan Nikita Mirzani ditangkap lantaran sebelumnya mangkir dari panggilan pemeriksaan.
Tak sampai di situ, rumah Nikita juga pernah digrebek pukul tiga subuh.
Janda tiga anak itu menolak karena merasa aneh, penjemputannya di waktu yang tak lazim.
Kemudian Nikita tak jadi ditahan karena alasan kemanusiaan.
Hanya saja saat ini dirinya kembali ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka.
Itulah yang membuatnya geram hingga berteriak dan menangis.
Sementara kuasa hukum Nikita Mirzani yang lainnya Ferdinan Hutahaean turut membeberkan kondisi kliennya.
Ia mengatakan kondisi Nikita dalam keadaan yang baik dan sehat.
Meski sempat berteriak histeris, namun Ferdinan menyebut kliennya ikhlas menerima kenyataan dan situasi yang sedang terjadi.
Ferdinan pun mengklaim tim kuasa hukum Nikita akan bekerja melakukan upaya hukum yang bisa dilakukan.
Tim kuasa hukum pun berjanji akan bekerja dengan baik dalam penanganan kasus Nikita Mirzani.
(Tribun-Video.com/Maria Nanda)
Host : Maria Nanda
Vp : Ika Vidya
#beritaterbaru #beritaterkini #beritaviral
Ещё видео!