#HarianPoskota
Manokwari - Sejumlah calon siswa (casis) Tamtama TNI AD menggelar aksi demo di Manokwari, Papua Barat gegara gagal lolos tes di Kodam XVIII Kasuari Papua. Mereka memblokade jalan dengan membakar ban dan kayu.
Peristiwa itu terjadi terjadi Jalan Sanggeng, Kecamatan Manowari Barat, Manokwari, Senin (17/10/2022) malam. Akibatnya, arus lalu lintas terganggu.
Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Adam Erwindi membenarkan hal tersebut. Kini personel diturunkan untuk meredam situasi.
"Infonya yang bakar ban anak-anak calon siswa yang gagal tes," ujar Kombes Adam, Senin (17/10/2022).
Namun demikian, pihaknya belum bisa menjelaskan detail peristiwa tersebut. Kombes Adam mengaku pihaknya masih melakukan negosiasi di lapangan.
"Namun mohon bersabar. Kita belum bisa jelaskan detail kejadian itu," paparnya.
Kapolres Manokwari, AKBP Parasian H Gultom juga menuturkan pihaknya masih di lokasi untuk mengumpulkan bahan keterangan. Dirinya belum bisa menjelaskan lebih jauh terkait hal tersebut.
"Sabar. Saya masih di lapangan melakukan negoisiasi," ungkap Parasian kepada detikcom saat dikonfirmasi terpisah
Bagi pembaca yang ingin memperoleh informasi selengkapnya, silahkan mengunjungi website dan ikuti juga media sosial Poskota :
Poskota.co.id : [ Ссылка ]
Instagram : [ Ссылка ]
Facebook : [ Ссылка ]
Twitter : [ Ссылка ]
Youtube: [ Ссылка ]
Tiktok: [ Ссылка ]
Bagi pembaca yang ingin berbagi informasi silahkan mengirimkan video atau foto ke:
WA/Telegram : 0813 880 16715 (Poskota)
Instagram : [ Ссылка ]
Info pemasangan iklan dan berlangganan
Hubungi : 021 – 221 29129
0811 8872 888
#Berita #BeritaTerkini #BeritaHariIni #InfoBerita #Viral #InfoViral #ViralTerkini #ViralHariIni
Ещё видео!