Nadine merupakan sistem informasi pengelolaan naskah dinas berbasis web dengan akses menggunakan internet untuk merekam, menyimpan, memproses, dan menyajikan informasi naskah dinas di lingkungan Kementerian Keuangan.
Dasar dibuat aplikasi ini adalah PMK Nomor 136/PMK.01/2018 tentang Pedoman Tata Naskah Dinas di lingkungan Kementerian Keuangan dan KMK Nomor 912/KMK.01/2019 tentang Implementasi Tata Naskah Dinas Elektronik di Lingkungan Kementerian Keuangan.
Nadine dibentuk dalam rangka mendukung implementasi Office Automation dan mendukung efektivitas dan efisiensi penggunaan satu aplikasi persuratan Kemenkeu. Efektivitas aplikasi ini meliputi integrasi dengan sistem lain, dapat diakses pada perangkat online di manapun dan kapanpun, penggunaan digital signature (DS), dan kemudahan dalam filtering dan reporting. Adapun efisiensi di antaranya less-paper dan less-courier system.
Ещё видео!