Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Viral di media sosial perselisihan antara Calon Bupati Indramayu Nina Agustina dengan warga.
Perselisihan itu diduga dilatarbelakangi karena Nina merasa dirinya diadang ketika melintas di wilayah setempat.
Insiden itu diketahui terjadi di Desa Tegaltaman, Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu pada Jumat (1/11/2024) kemarin.
Dalam video yang beredar, beberapa pendukung Nina juga tampak emosi.
Nina pun meminta pendukungnya yang emosi untuk mundur, karena masalah itu merupakan urusannya.
"Saya lewat baik-baik. Kalau Anda merasa susah sama saya sebagai Bupati, saya yang tanggung jawab," kata Nina Agustina dengan nada tinggi.
Dalam video, tampak Nina berbicara dengan nada tinggi pada warga yang disebut mencegatnya.
Bahkan ia menelepon seseorang yang diduga Kapolres, untuk melaporkan bahwa ia dicegat oleh pendukung rivalnya, Lucky Hakim.(Tribun-Video.Com)
Artikel ini telah tayang di TribunCirebon.com dengan judul Duduk Perkara Cabup Nina Agustina Cekcok Dengan Warga, Bawaslu Indramayu Lakukan Pendalaman, [ Ссылка ].
Penulis: Handhika Rahman | Editor: Mutiara Suci Erlanti
Editor Video: Lalu yusuf Wibisono
Uploader: Fitriana SekarAyu
#Tribunnews #tribunLombok #viral #video #trending #beritahariini #Lombokupdate #beritaLombokhariini #beritaterkini #beritanasional #warganet #hottopic #beritakriminalhariini #beritaviral #Shorts
Ещё видео!