Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Mantan komandan tempur IDF di Lebanon & Gaza mendorong Israel untuk berperang dengan Iran
Letkol Purnawirawan Jonathan Conricus menilai Israel perlu meminta pertanggungjawaban Republik Islam tersebut.
Mengutip Iran Internasional pada Selasa (10/9/2024), menurut dia Iran menjadi akar masalah karena mendanai dan mempersenjatai Hamas.
Jika suatu saat salah satu proksi yang didukung Iran menyerang Israel, Conricus ingin melihat Israel membalas langsung terhadap Republik Islam tersebut.
Itu akan mencakup opsi seperti fasilitas, militer, infrastruktur strategis, dan pemerintah Iran.
Ia menegaskan bahwa rakyat Iran bukanlah musuh Israel dan warga sipil tidak boleh menjadi sasaran.
Selama bertahun-tahun, strategi Israel adalah membalas terhadap proksi Iran tanpa melibatkan Iran secara langsung.
Israel diyakini telah mengganggu ambisi nuklir Iran dengan menyerang berbagai fasilitas dan ilmuwan.(*)
Sebagian artikel ini telah tayang di Iran Internasional dengan judul Israel must take the war inside Iran, former IDF official says
[ Ссылка ]
Program: Viral News
Host: Sara Dita
Editor Video: Rahmat Gilang Maulana
#Israel #Bom907Kg #KampAlMawasi #KhanYounis #JalurGaza #BomSpice2000 #BomMK84 #ArmamentResearchServices #ARES #Ledakan #RumahSakitNasser #KorbanPalestina #SeranganIsrael #Hamas #MiliterIsrael #KonflikGaza #BeritaInternasional #Geopolitik
Ещё видео!