PALEMBANG, KOMPAS.TV - Sriwijaya FC bertekad meraih hasil positif saat menjamu PSMS Medan di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang pada Sabtu, 12 Oktober 2024 sore. Kemenangan sebelumnya atas Persikabo menjadi motivasi tersendiri bagi punggawa SFC untuk kembali mengamankan poin optimal.
“Tim terus mempersiapkan diri menjelang laga ini. Kami berharap para pemain dapat meningkatkan penguasaan bola dan tidak mudah kehilangan bola saat menyerang,” ujar Amirul Mukminin, Asisten Pelatih Sriwijaya FC.
Meskipun bermain di kandang sendiri, tim diingatkan untuk tidak meremehkan PSMS Medan. Amirul menambahkan, “Pemain harus waspada terhadap seluruh pergerakan lawan, bukan hanya fokus pada beberapa pemain yang berbahaya.”
Perlu dicatat, dalam pertandingan ini, Sriwijaya FC tidak dapat diperkuat oleh pemain belakang Gabriel Silva yang terkena akumulasi kartu merah. Tim diharapkan dapat beradaptasi dengan baik tanpa kehadirannya.
Sahabat Kompas TV Palembang, jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Palembang, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di [ Ссылка ].
KOMPAS TV PALEMBANG
--
Jl. Angkatan 45 lorong Harapan No. 23 Kelurahan Lorok Pakjo
Kecamatan Ilir Barat 1 Palembang 30137
--
Facebook : Kompas TV Palembang
Instagram : @kompastvpalembang
#sriwijayafc #liga2 #psmsmedan
Ещё видео!