Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) mengakui dirinya absen dalam acara bertajuk Bentang Harapan JakASA yang digelar Pemerintah Provinsi Jakarta di Balai Kota pada Selasa (31/12/2024) lalu.
Adapun dalam acara tersebut, sejumlah mantan gubernur Jakarta terlihat hadir.
Mulai dari Sutiyoso, Fauzi Bowo, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok hingga Anies Baswedan.
Selain itu juga hadir peserta Pilkada Jakarta 2024 serta Gubernur terpilih, Pramono Anung.
Ditemui di kediamannya di Solo, Jawa Tengah, Kamis (2/1), Jokowi menyampaikan permintaan maaf atas ketidakhadirannya tersebut.
Jokowi mengaku dirinya memiliki kegiatan yang tak bisa ditinggalkan di rumah.
Di sisi lain, Jokowi juga menepis anggapan absennya dirinya disebabkan tak akur dengan Anies dan Ahok.
Jokowi mengklaim hubungannya dengan Anies maupun Ahok baik-baik saja, hanya saja memang jarang bertemu.
Adapun acara tersebut sempat menuai sorotan di penghujung tahun 2024.
Pasalnya untuk kali pertama, Anies dan Ahok tampil dalam satu acara.
Keduanya pun tampak akrab dan kerap saling berbisik sepanjang acara berlangsung.
Namun saat ditanya terkait hal yang diperbincangkan, Ahok justru mengatakan bahwa akan ada kejutan di tahun 2025.
Sebagaimana diketahui bersama, selama ini publik menilai Anies dan Ahok tak akur imbas Pilkada Jakarta 2017 yang dulu panas.
Selain interaksi Anies dan Ahok, ketidakhadiran Jokowi dalam acara ini juga menuai sorotan dari publik.
Adapun Jokowi merupakan Gubernur Jakarta periode 2012-2017.
Namun dirinya hanya menjabat hingga 2014 lantaran terpilih jadi Presiden RI.
[ Ссылка ]
Program: Viral News
Host: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Editor Video: Rahmat Gilang Maulana
#Jokowi #EksGubernurJakarta #PolitikIndonesia #AlasanTakHadir #KumpulBareng #JokowiBantah #AcaraEksGubernur #TakAkur #Politik2025 #Jokowi2025
Ещё видео!