Dalam upaya memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Bandung kembali memberikan layanan jemput bola perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) langsung ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Oto Iskandar Di Nata, Soreang.
Pelayanan khusus ini diberikan kepada seorang warga Desa Lebakmuncang, Kecamatan Ciwidey yang sedang menjalani perawatan di RSUD Otista. Tim Disdukcapil dengan sigap merespon laporan dan langsung menuju rumah sakit untuk melakukan perekaman KTP-el di tempat.
Dengan adanya pelayanan jemput bola ini, Disdukcapil memastikan bahwa setiap warga, termasuk mereka yang sedang sakit dan tidak dapat bepergian, tetap dapat mengakses layanan administrasi kependudukan. Proses perekaman yang dilakukan di rumah sakit ini juga menunjukkan kepedulian Disdukcapil terhadap kebutuhan masyarakat.
Content By: Disdukcapil Kabupaten Bandung
Ещё видео!