RIDHO FIRDAUS CHANNEL - TOURING GOES TO CURUG CIBALIUNG.
Panduan perjalanan lengkap menuju kawasan wisata curug cibaliung & leuwi liyeuk di Kampung Wadung, Desa Karangtengah, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Patokan menuju lokasi curug cibaliung ini yaitu dari Tol Jagorawi keluar di Gerbang Tol Sentul Selatan atau Sentul City. Kemudian, jika menggunakan peta digital, arahkan mobil atau sepeda motor menuju Leuwi Hejo, nanti akan melewati JungleLand Sentul, pertigaan objek wisata Gunung Pancar.
Trekking ke Curug Baliung akan sangat menyenangkan, karena kita disuguhkan pemandangan lereng gunung dan nun jauh di bawah terlihat aliran sungai deras membelah hutan hijau. Sesekali kita melintasi hutan kopi robusta.
Akan ada penyeberangan basah serta tidak ada jembatan, sehingga kita harus basah-basahan menyeberang sungai. Namun anda Tidak perlu takut, sebab airnya segar, tidak terlalu deras, dan tidak dalam.
Curug Baliung sebenarnya pantas disebut leuwi saja. Air terjunnya hanya setinggi 3 meter, namun lubuknya yang begitu luas dengan titik terdalam 5 meter saat debit air normal.
Batu-batuan bongkah lava yang membeku menghiasi sisi-sisi curug. Pun di dalam air pemandangan batuan sama terhampar dari batu yang kecil hingga bongkah besar.
Dari curug cibaliung ini kita langsung trekking kembali menuju leuwi liyeuk yg tentunya bakal melewati rute yg berbeda. Di touring kali ini memang kami lebih terfokus menuju curug cibaliung, sebagai tambahan bonus trekking menuju leuwi liyeuk dan beristirahat sholat zuhur disana.
kawasan ini memang masih satu tempat dimana kalian bisa menemukan leuwi yg berbeda2 seperti leuwi hejo dan juga leuwi cepet. tergantung dari kemampuan serta kekuatan fisik utk menempuh semua itu.
tapi jgn dilupakan arah balik menuju mobil/ motor yg anda parkir. karena sudah pasti lumayan ngos2an apalagi bagi kalian yg jarang berolahraga.
So prepare yourself!
#curugcibaliung
#leuwiliyeuk
#perjalananlengkapcibaliung
#saudarasilaturahim
Ещё видео!