Para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) diharapkan menjadi motor kebangkitan perekonomian Kabupaten Pati saat pandemi Covid-19 ini.
Hal ini diungkapkan oleh Bupati Kabupaten Pati Haryanto, saat meninjau Bazar Digital UMKM Kabupaten Pati di halaman depan Dinas Koperasi dan UMKM (Dinkop UMKM) Kabupaten Pati, Sabtu (11/12/2021).
Haryanto mengatakan, para pelaku UMKM merupakan salah satu penyumbang ekonomi yang sangat besar di Kabupaten Pati. Ratusan ribu UMKM tersebar di Kabupaten Pati.
Oleh karena itu, ia berharap para pelaku UMKM terus berinovasi agar bisa bertahan dan menjadi motor penggerak ekonomi Pati.
Haryanto pun mengapresiasi acara tersebut. Kegiatan ini diselenggarakan atas kerja sama Dinkop UMKM Kabupaten Pati dan Kantor BRI Cabang Pati.
Haryanto mengatakan, bazar semacam ini merupakan salah satu langkah untuk mendorong UMKM Pati bangkit dan menjadi roda perekonomian kabupaten yang berjuluk Bumi Mina Tani ini.
Our website :
- [ Ссылка ]
- [ Ссылка ]
Follow juga official account Mitrapost di:
- Facebook: [ Ссылка ]
- Instagram: [ Ссылка ]
- Crew: [ Ссылка ]
Ещё видео!