Madiun, KompasTV Jawa Timur - Sebuah peternakan ayam petelur di kabupaten Madiun, Jawa Timur, ditutup paksa Satuan Polisi Pamong Praja. Penutupan disebabkan karena peternakan tidak berizin dan meresahkan lingkungan, akibat bau kotoran ayam dan lalat.
Peternakan ayam petelur, milik Tofan Agus, di desa Pilangrejo, kecamatan Wungu, kabupaten Madiun, Jawa Timur ini disegel Satuan Polisi Pamong Praja.
Penutupan paksa kandang ayam petelur ini, bermula dari aduan warga sekitar yang terdampak bau tak sedap serta serbuan lalat, yang berasal dari dalam kandang.
Karena pemilik kandang tidak mengindahkan surat peringatan dari Satuan Polisi Pamong Praja, senin sore (12/7), petugas gabungan ahirnya menyegel kandang ternak tersebut.
Dari pantuan di dalam kandang, petugas juga mendapati kotoran ayam petelur yang tidak dibersihkan, serta lalat yang memenuhi sekitar kandang. Selain itu pemilik peternakan juga tidak dapat menunjukkan izin operasional kandang.
#madiun #jatim #peternakan #satpolpp #pencemaran #ayam #telur #polusi #virus
MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :
facebook :[ Ссылка ]
instagram :[ Ссылка ]
twitter :[ Ссылка ]
Ещё видео!