Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12 telah resmi dibuka Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian) Airlangga Hartanto pada Selasa, 23 Februari 2021.Kartu Prakerja merupakan program pengembangan kompetensi berupa bantuan biaya yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja ter-PHK atau pekerja yang membutuhkan peningkatan kompetensi.Melansir Beritaradio, menurut Menko Perekonomian Airlangga, Kartu Prakerja sudah tersalur sesuai target kepada 5,5 juta pekerja penerima dari 11 gelombang pendaftaran pada 2020 lalu.
“Hasil survey BPS di 2020 menunjukkan bahwa 88,9 persen dari penerima Prakerja menyatakan keterampilan kerjanya meningkat 81,2 persen dan menyatakan insentif yang diterima dipakai untuk kebutuhan sehari-hari,” jelas Airlangga.Program Kartu Prakerja semester 1 tahun 2021 berhasil menyaring sebanyak 600.000 orang pendaftar. Untuk pembukaan semester 2 ini, Kemenko Perekonomian menyiapkan anggaran senilai Rp10 triliun dengan target peserta 2,7 juta orang pada gelombang 12.
Ещё видео!