TRIBUN-VIDEO.COM - Oknum polwan yang bertugas di Kepolisian Resor (Polres) Tebing Tinggi, Sumatera Utara (Sumut), digerebek oleh suaminya di sebuah hotel di Medan.
Ketika digerebek, Bripka R ditemukan sedang bersama dengan Brigadir W.
W diketahui juga berdinas di Polres Tebing Tinggi. Keduanya digerebek oleh suami R, Bripka D, bersama personel Profesi dan Pengamanan (Propam) Kepolisian Daerah (Polda) Sumut, Kamis (8/9/2022).
Kasi Propam Polres Tebing Tinggi AKP Jamintar membenarkan adanya penggerebekan itu.
"Informasi yang saya terima Bripka R dan Brigadir W saat itu baru saja keluar dari kamar hotel, dan kejadian itu disaksikan langsung oleh suaminya yakni, Bripka D yang saat itu datang dengan personel Propam Polda Sumut", ujarnya, Sabtu (10/9/2022), dikutip dari Tribun Medan.
Mengetahui digerebek, Brigadir W melarikan diri. Kasus dugaan perselingkuhan itu terkuak usai Bripka D curiga dengan gelagat sang istri.
D lantas membuntuti sang istri yang waktu itu berada di Kota Medan. D kemudian memergoki istrinya sedang bersama pria lain yang juga merupakan seorang anggota polisi.
Bripka R dan Brigadir W diperiksa Propam
Kini, Bripka R dan Brigadir W tengah diperiksa tim Propam. Jamintar mengatakan, dua oknum polisi itu akan dikenakan pasal pelanggaran etik.
"Kapolres Tebing Tinggi bersama Propam dan jajaran lainnya akan segera menggelar sidang kode etik terkait kasus zina yang melibatkan Bripka R dan Brigadir W," ucapnya.
Dia menuturkan, R dan W juga sudah dinonaktifkan dari jabatannya dan dalam pemeriksaan di Polres Tebing Tinggi.
Hal itu tertuang dalam surat perintah (Sprin) bernomor Sprin/1035/IX/KEP/2022 yang ditandatangani oleh Kapolres Tebing Tinggi AKBP Mohammad Kunto Wibisono.
"Sedangkan untuk kasus pidananya sudah ditangani oleh Propam Polda Sumut, karena sang suami, Bripka D, saat itu telah membuat laporan ke Polda Sumut," ungkapnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link [ Ссылка ], kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Oknum Polwan di Tebing Tinggi Digerebek Suami di Hotel, Ditemukan Sedang Berdua dengan Sesama Polisi", Klik untuk baca: [ Ссылка ].
Editor : Reza Kurnia Darmawan
Download aplikasi Kompas.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
Android: [ Ссылка ]
iOS: [ Ссылка ]
#OknumPolwan #DigerebekSuamidiHotel #TerbuktiSelingkuhdenganPolisi #VideoViral #Short
VP: Khoerunnisak
Ещё видео!