Ular sowo berukuran besar beberapa hari terakhir cukup membuat resah warga Desa Kembangbilo, Kecamatan Tuban.
Betapa tidak, ular berjenis piton sepanjang 3,5 meter melahap ayam jago milik masyarakat setempat.
Warga yang was-was kejadian tersebut terulang lagi, akhirnya melaporkan ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Tuban.
Petugas BPBD Tuban, Pran Supriyadi mengatakan, setelah mendapat laporan warga petugas langsung mendatangi lokasi dini hari, sekitar pukul 01.30 WIB.
Saat itu ular berada di halaman rumah saudara dita, ular jenis piton itu cukup meresahkan aktivitas masyarakat sekitar.
Petugas yang datang ke lokasi langsung melakukan penangkapan ular tersebut.
Pran menjelaskan, setelah ular ditangkap kemudian langsung dibawa di area gudang BPBD untuk diamankan.
Untuk selanjutnya, ular biasanya akan diambil oleh pecinta hewan reptil atau diambil oleh BPBD Provinsi untuk ditangkar.
Reporter: Mochamad Sudarsono
Editor Video : Ang
#ularpiton #hewanmelata #tuban #ularraksasa #tribunmadura
Ещё видео!